HUMAS POLRES KOTAMOBAGU – Tim Presisi Polres Kotamobagu melaksanakan patroli di sejumlah desa yang kerap menjadi tempat balap liar di wilayah hukum Polres Kotamobagu. Patroli ini dilakukan dengan sasaran anak-anak muda yang kerap melakukan balap liar dan mengganggu ketertiban masyarakat, Kamis (30/03/2023).
Dalam patroli tersebut, Tim Presisi Polres Kotamobagu terdiri dari beberapa anggota polisi yang dilengkapi dengan peralatan patroli kendaraan roda empat.
Katim Presisi Polres Kotamobagu, IPDA Whansa Abarang, menyatakan bahwa patroli di desa-desa ini dilakukan untuk menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat serta meminimalisir tindakan balap liar yang kerap terjadi.
“Tim Presisi Polres Kotamobagu akan terus melakukan patroli di sejumlah desa yang menjadi tempat balap liar di wilayah ini. Hal ini dilakukan untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas seperti balap liar yang dapat membahayakan diri sendiri maupun orang lain,” kata Whansa.
Warga desa yang merasa terganggu dengan tindakan balap liar diharapkan untuk melaporkan kejadian tersebut kepada pihak keamanan. Dengan demikian, Tim Presisi Polres Kotamobagu dapat segera merespons dan mengambil tindakan yang diperlukan untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kotamobagu. (Rizky)