Home Forkopimda Kapolres Didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kotamobagu Hadiri Pengesahan Pengurus Keluarga Besar Purnawirawan...

Kapolres Didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Kotamobagu Hadiri Pengesahan Pengurus Keluarga Besar Purnawirawan Polri

689
0
SHARE

HUMAS POLRES KOTAMOBAGU – Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK didampingi Ketua PC Bhayangkari Polres Kotamobagu Ny. Ivona Dasveri, menghadiri kegiatan pengesahan dan pengukuhan personalia pengurus Keluarga Besar Purnawirawan Polri Cabang Kota Kotamobagu, Senin (29/05/2023).

Kegiatan ini dilaksanakan di halaman rumah Kompol purn Abdulwahab Hudodo, yang terletak di lorong Abo Manoppo, kelurahan Mongkonai, kecamatan Kotamobagu Barat. Kegiatan tersebut mengusung sub tema “Maka PP Polri Meneguhkan Sikap Tetap Setia Dalam Rangka Mendukung Tugas Polri”.

Beberapa tokoh dan pejabat penting turut hadir dalam kegiatan tersebut. Di antaranya adalah Ibu Ir. Hj. Tatong Bara selaku Walikota Kotamobagu, Drs. Syahrial Damopolii (Mantan Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Utara), Ketua PP Polri Daerah Sulut AKBP Purn. Yohan Sembel, Ketua PP Polri Kotamobagu terpilih AKBP Purn. Aidin Mokodomo, SH. MH., Wakil Ketua PP Polri Kotamobagu AKBP Purn. Saidin Mokoginta (Mantan Anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow), Kabag Sumnda Polres Kotamobagu AKBP Brahmi Tamalihis, Kapolsek Kotamobagu Kompol Luther Ta’dung, Ketua PP Cabang Bolmut Kompol Purn. Dedy Pontoh, Ketua KBPPP Kotamobagu Sdri. Usnia Mansur, serta Asisten 1 dan 2 Pemerintah Kota Kotamobagu dan sejumlah peserta dari kalangan PP Purnawirawan Polri yang hadir sebanyak 150 orang.

AKBP Purn. Saidin Mokoginta, SE., selaku Ketua Penyelenggara, melaporkan jalannya kegiatan kepada seluruh peserta. Pada kesempatan tersebut, dilakukan penyerahan lambang panji tunggul cabang PP Polri Cabang Kota Kotamobagu.

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK dalam sambutannya mengungkapkan dirinya merasa bangga dan terhormat dapat berada di tengah-tengah senior-senior purnawirawan Polri yang telah memberikan kontribusi berharga bagi institusi Polri.

“Kami merasa bangga berada ditengah senior-senior kami ini, anda semua adalah pembina dan teladan bagi adik-adik kita yang masih aktif bertugas”, ungkapnya.

Baca juga  Turnamen Bola Voli Kapolres Cup Se-Bolmong Raya Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-76 Resmi Dibuka

Ia pun menbambahkan bahwa dengan adanya pengukuhan ini, dirinya mengharapkan adanya peran sertra untuk bersama-sama membangun kepolisian yang lebih baik.

“Kita perlu mengubah budaya kita ke arah yang lebih baik dengan ide-ide yang dimiliki oleh kita semua. Saya mengajak kita semua untuk kembali berada di tengah-tengah masyarakat, membangun hal-hal positif serta berkolaborasi dalam hal-hal yang positif”, pungkas Kapolres Kotamobagu.

Dirinya mengajak segenap purnawirawan Polri dan anggota Polri yang masih aktif bertugas untuk bersama-sama memperkuat kepolisian dan memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat. (Rizky)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here