Home Kamtibmas Resmob Polres Kotamobagu Tangkap Pelaku Penganiayaan Dengan Sajam Depan Cafe D’Love

Resmob Polres Kotamobagu Tangkap Pelaku Penganiayaan Dengan Sajam Depan Cafe D’Love

2417
0
SHARE

Humas Polres Kotamobagu – Tim Resmob Sat Reskrim Polres Kotamobagu berhasil mengidentifikasi dan mengamankan dua orang yang diduga pelaku penganiayaan terhadap AM alias Andre dan IP alias Isra warga Desa Poyowa Besar yang terjadi di depan Cafe D’Love Kelurahan Kotobangon Kecamatan Kotamobagu Timur.

Kasat Reskrim Polres Kotamobagu Iptu Anugrah Ari Pratama, STrK, SIK

Kejadian bermula pada Kamis (4/5/2023) saat korban dan rekannya baru saja keluar dari cafe D’Love saat Subuh, tiba-tida dihadang oleh dua orang diduga pelaku yakni NM (28) warga Gogagoman dan RM (24) warga Kelurahan Kotobangon kemudian kedua pelaku melakukan penganiayaan dengan senjata tajam terhadap kedua korban.

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi, SIK

Kapolres Kotamobagu AKBP Dasceri Abdi, SIK melalui Kasi Humas Iptu I Dewa Dwidnyana menyampaikan bahwa kedua orang pelaku ditangkap pada hari yang sama setelah kejadian kemudian langsung diamankan di Mapolres Kotamobagu guna pemeriksaan lebih lanjut. (Maruf)

Baca juga  Pasca Lebaran, Kapolres Kotamobagu Cek Kesiapsiagaan Pos Operasi Ketupat Samrat 2022

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here