Humas Polres Kotamobagu – Polsek Kotamobagu Utara melakukan pemeriksaan kesehatan terhadap Personilnya dengan menggandeng UPTD Puskesmas Bilalang 1, Selasa (14/05/2024)
Hal tersebut dilakukan guna mencegah secara dini berbagai penyakit yang dapat mempengaruhi kesehatan Personil dalam menjalankan tugas maupun melayani masyarakat.
Pemeriksaan kesehatan tersebut dilaksanakan di Mako Polsek Kotamobagu Utara yang dipimpin langsung Kapolsek Kotamobagu Utara dan diikuti oleh seluruh anggotanya.
Tim UPTD Puskesmas Bilalang 1 melakukan pemeriksan kesehatan Fisik Gula Darah Asam Urat dan Kolestrol serta pemeriksaan penyakit tidak melunar lainnya.
Dengan adanya upaya ini, diharapkan Personil Polsek Kotamobagu Utara dapat menjalankan tugas dengan kondisi tubuh yang sehat dan optimal, sehingga dapat memberikan pelayanan yang maksimal. (HUMAS02)