Humas Polres Kotamobagu – Personil Polres Kotamobagu melakukan pengamanan dalam kegiatan Car Free Day (CFD) yang berlangsung di Alun-Alun Bokihotimbang, Minggu (07/07/2024)
Dalam kegiatan CFD tersebut Personil juga melakukan pengaturan arus lalu lintas untuk mengantisipasi adanya kendaraan yang masuk area.
Hal tersebut dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga masyarakat yang sedang melakukan olah raga tanpa adanya gangguan.
Selain itu Personil yang bertugas juga melakukan Patroli dan memberikan himbauan mengenai rute alternatif yang dapat digunakan tehadap pengendara. (HUMAS02)