Home Kamtibmas Pamapta Pimpin Tim Pantera Polres Kotamobagu Sisir Kota di Malam Hari, Tak...

Pamapta Pimpin Tim Pantera Polres Kotamobagu Sisir Kota di Malam Hari, Tak Beri Celah Gangguan Kamtibmas

147
0
SHARE

Humas Polres Kotamobagu – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polres Kotamobagu, Tim Pantera Polres Kotamobagu yang dipimpin oleh Pamapta Aipda C. Tonote bersama Padal Ipda Teddi Mundok melaksanakan kegiatan patroli rutin di sejumlah titik rawan pada Minggu malam (26/10/2025).

Patroli tersebut menyasar area pertokoan Abdi dan Taman Kota Kotamobagu, yang merupakan lokasi dengan aktivitas masyarakat cukup padat pada malam hari. Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari langkah preventif kepolisian dalam menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif, sekaligus mengantisipasi potensi gangguan keamanan seperti balap liar, kenakalan remaja, maupun tindak kriminal lainnya.

Selama pelaksanaan patroli, petugas melakukan pemantauan di sekitar lokasi, berdialog dengan warga dan pengunjung taman, serta memberikan imbauan agar selalu waspada dan turut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Selain itu, personel juga memastikan tidak adanya aktivitas mencurigakan maupun pelanggaran yang dapat mengganggu ketertiban umum.

Dari hasil pemantauan di lapangan, situasi di wilayah yang disambangi terpantau aman dan kondusif. Kegiatan patroli rutin ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan sebagai bentuk komitmen Polres Kotamobagu dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada seluruh masyarakat Kota Kotamobagu. (Tofan)

Baca juga  Patroli Malam Polsubsektor Kotamobagu Selatan, Wujud Nyata Hadirkan Rasa Aman

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here