Home Forkopimda Kapolres Kotamobagu Bersama Forkopimda Lepas Pawai Takbir Sambut Hari Raya Idul Adha...

Kapolres Kotamobagu Bersama Forkopimda Lepas Pawai Takbir Sambut Hari Raya Idul Adha 1445 H

270
0
SHARE

HUMAS POLRES KOTAMOBAGU – Kegiatan pelepasan pawai takbir dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha 1445 H/2024 M berlangsung di depan Rumah Dinas Walikota Kotamobagu. Acara ini dilaksanakan di wilayah hukum Polres Kotamobagu dan dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh masyarakat setempat, Minggu (16/06/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut di antaranya Pj. Walikota Kotamobagu Dr. Drs. Hi. Asripan Nani M.Si bersama Ketua Tim Penggerak PKK Kotamobagu, Kapolres Kotamobagu AKBP Dasveri Abdi SIK, Wakapolres Kotamobagu KOMPOL Arie Prakoso SIK, MH, dan perwakilan dari Dandim 1303 BM, Kajari Kotamobagu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kotamobagu, Sekda Kotamobagu, serta berbagai pejabat penting lainnya.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan lantunan takbir dan pembacaan doa oleh Ustad Rusdin Bonde S.Ag. Kemudian, Kabag SDM Polres Kotamobagu AKP Donal S. Ngalimin SE menyampaikan laporan terkait kesiapan pelepasan pawai takbir kepada Pj. Walikota Kotamobagu. Ketua PHBI Kotamobagu, Yusrin Mantali S.Kom, MM, juga melaporkan bahwa pawai takbir ini merupakan wujud pengagungan kepada Allah SWT dan ajang silaturahmi antara pemerintah dan masyarakat Kotamobagu.

Dalam sambutannya, Pj. Walikota Kotamobagu mengungkapkan rasa syukur dan apresiasi atas kerjasama semua pihak dalam menyelenggarakan pawai takbir ini. Ia juga mengajak masyarakat untuk merayakan Idul Adha dengan kebahagiaan dan kesederhanaan, serta menjaga kerukunan antar umat beragama di Kotamobagu.

Setelah sambutan, Pj. Walikota Kotamobagu secara simbolis melepas peserta pawai takbir dengan memukul beduk, didampingi oleh Kapolres dan segenap Forkopimda. Pawai takbir ini melibatkan sekitar 70 kendaraan roda empat dan 45 kendaraan roda dua, dengan rute yang melintasi berbagai titik di Kotamobagu.

Untuk pengamanan sendiri, Polres Kotamobagu mengerahkan 142 personil yang didukung oleh Kodim 1303 Bolmong, Dinas Perhubungan Kotamobagu, dan Satpol PP Kotamobagu. (Rizky)

Baca juga  Kapolres Kotamobagu Dukung Petani Cabai Desa Poyowa Besar 1 Terkait Harganya Yang Tidak Menentu

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here