Home Polsek Jajaran Polsek Passi laksanakan giat “Polri Peduli Penghijauan” dengan menanam pohon di depan...

Polsek Passi laksanakan giat “Polri Peduli Penghijauan” dengan menanam pohon di depan Kantor Polsek.

949
0
SHARE

Humas Polres Kotamobagu – Kapolsek Passi IPTU Amri Momijo memimpin pelaksanaan Program Kapolri terkait Polri peduli penghijauan yang direalisasikan dengan melakukan penanaman pohon bersama Wakapolsek Passi Iptu Harri Rambing serta para Kanit dan anggota Polsek Passi di halaman mako Polsek Passi, Kamis (09/01/2020).

 

Ada beberapa jenis pohon yang ditanam di halaman mako Polsek Passi, antara lain Pohon Bangka 2 Pohon, Pohon Mangga Madu 5 Pohon, Pohon Alvokat 2 Pohon, Durian Montong 2 Pohon, Pohon Duku 4 Pohon, Rambutan Binjai 4 Pohon, Pohon Matoa 1 Pohon, sehingga terhitung total jumlah yang ditanam sebanyak 20 batang Pohon.

Kapolsek Passi bersama Wakapolsek Passi mengawali giat penanaman pohon terlebih dahulu disusul oleh para Kanit beserta anggota di lahan yang sudah disiapkan.

Program penanaman pohon oleh Personil Polsek Passi beserta anggota merupakan tindak lanjut dari Program Bapak Kapolri yang di tindak lanjuti secara serentak oleh Polres Kotamobagu serta Polsek jajaran.

Kegiatan tersebut selesai pukul 09.15 Wita kemudian dilanjutkan dengan foto bersama Personil Polsek Passi sebagai cermin keharmonisan dalam kekuarga besar Polsek Passi Kapolsek passi menjelaskan sangat senang ada nya giat penanaman pohon di seputaran kantor polsek.

“Disampin kita dilindungi dari paparan sinar matahari kelak juga kita yang akan merasakan hasil buah dari yang telah kita tanam”, Tutur Kapolsek energik tersebut. (Hariyatno)

Baca juga  Kapolsek Lolayan pimpin Razia Miras & Sajam antisipasi pengucapan Dumoga

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here